+ (62) 087 5086 9712

stiba.duba0@gmail.com

Follow Us:

STAI DUBA Adakan Pemilihan Presama dan Wakil Presma Baru Periode 2023-2024

Banyuanyar. Kongres mahasiswa yang ke-5 kembali diadakan oleh STAI Darul Ulum Banyuanyar dalam rangka “pemilihan umum presiden mahasiswa dan wakil presiden mahasiswa periode 2023-2024” yang bertempat di aula STAI DUBA Pamekasan, sabtu(22/02).

Kagiatan tersebut bekerja sama dengan senat mahasiswa (SEMA) dan Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) serta Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) seperti Lembaga pers Mahasiswa (LPM) Nun, Seni Budaya, Koperasi Mahasiswa (KOPMA) dan lainnya.

Panitia sengaja dipilih dari ketua kelas dengan berbagai semester dan jurusan yang tujuan kaderisasi pada tahun berikutnya.

Dalam pelaksanaannya, panitia menghadirkan Ketua prodi dari masing-masing jurusan. Kaprodi yang dimaksud adalah kaprodi BSA, MPI, PBA, HTN dan ES.

Bpk. Mabrurrosi, M.Pd., sebagai perwakilan dari Wa.Ka. III bidang kemahasiswaan memaparkan fungsi dan tugas dari seorang pemimpin supaya kedepannya bisa lebih berkembang, lebih maju dan membawa perubahan kearah yang lebih baik.

Kegiatan kongres yang dihadiri mahasiswa dan Pasangan calon presma dan wapresma. Terpilih sebagai presma dan waprema  paslon no.1 atas nama Rizqi Maulana Haqque dan Moh. Syahid Abdullah.

Leave a Reply